Senin, 17 September 2012

Anggrek Unik : Catasetum longifolium



Kingdom : Plantae
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Liliopsida
Ordo : Asparagales
Famili : Orchidaceae
Sub Famili : Epidendroideae
Tribe : Cymbidieae
Sub Tribe : Cataasetinae
Genus : Catasetum
Species : Catasetum longifolium
Binomial name : Catasetum longifolium Lindl. 1839

Sahabat, kesan apa yang sahabat tangkap saat melihat bunga anggrek di atas ? Bentuknya sedikit menyeramkan ya? Mungkin seperti wajah sejenis monster bertaring yang tengah membuka lebar mulutnya untuk mencari mangsa. Tapi, justru karena bentuknya yang menyeramkan itulah membuat anggrek ini menjadi unik bukan ?

Nah, anggrek yang unik ini memeliki nama latin Catasetum longifolium. Ditemukan di Guyana Perancis, Guyana, Suriname, Venezuela, Peru dan Brazil Utara . Hidup menempel pada pohon-pohon di tepi sungai yang berarus pelan pada ketinggian 100 sampai 700 meter dari permukaan laut. Tanaman berukuran besar dan memiliki bunga yang menjuntai yang akan mekar di musim semi . Setiap tanggkai bunga dapat membawa sampai 20 kuntum bunga unik berukuran 2 cm.

Foto kiri : orkideas.com
Foto kanan: infojardin.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagi semua pembaca silakan memberikan komentar atau pertanyaan yang berkaitan dengan blog ini. Terimakasih.